Selama ini mungkin Anda sudah sering mendengar tentang nama organisasi kemanusiaan yaitu Wahana Visi Indonesia yang memiliki begitu banyak program menarik, salah satu diantaranya adalah sponsorship. Sponsorship adalah bagian dari program WVI yang banyak peminatnya, serta ada banyak orang yang tergabung sebagai donator disini. Bahkan jika seandainya Anda ingin ikut bergabung juga bisa karena mudah.

Program Sponsorship Wahana Visi Indonesia

Banyak keunggulan dari program sponsorship yang dimiliki oleh WVI, diantaranya adalah;

Mudah untuk proses pendaftaran atau bergabung, Anda yang ingin ikut bergabung dalam program ini kenyataannya dapat dilakukan secara mudah, karena memang pendaftarannya sendiri adalah berbasis online, tidak perlu kemana-mana, cukup dengan akses website resminya saja. Nantinya sudah tersedia program sponsorship serta Anda dapat secara langsung join atau gabung.

Kontribusi sangat terjangkau, sebagai sponsor tidak harus keluar uang hingga jutaan rupiah, karena faktanya lewat program ini kontribusi yang perlu Anda keluarkan hanya sebesar 250 ribu rupiah saja perbulannya, angka tersebut pastinya sangat terjangkau bukan dibandingkan dengan menjadi sponsor secara langsung. Sehingga Anda tidak perlu lagi khawatir harus punya banyak uang untuk menjadi seorang sponsor.

Dari 1 anak yang disponsori maka nantinya aka nada 4 orang anak lainnya yang merasakan manfaat dari sponsor tersebut. Karena dalam hal ini bentuk uang bantuan tidak diberikan secara langsung berupa dana atau uang tunai, melainkan akan diwujudkan dalam bentuk lain, seperti fasilitas pendidikan ataupun yang lainnya, sehingga lebih banyak yang dapat merasakan manfaat tersebut.

Lamanya waktu kontribusi dapat disesuaikan dengan keinginan donatur atau sponsor masing-masing, jangan khawatir juga mengenai waktu pemberian sponsor, karena Anda dapat bebas mengaturnya, termasuk ketika nantinya ingin memberhentikan pemberian sponsor ini juga dapat dilakukan secara mudah.

Dampak ada sponsorship ini sangat nyata kepada mereka yang merasakan, karena lebih terjamin pendidikannya dengan kesejahteraan yang lebih baik. Wahana Visi Indonesia hanya menjadi jembatan antara orang-orang baik di luaran sana dengan siapa yang membutuhkan bantuan atau anak-anak kurang mampu.

 

Sponsorship Adalah Bagian Dari Program Chosen Wahana Visi Indonesia

Bagikan:

Kang Andre

Blogger amatir yang mencoba belajar ngeblog dan berbagi pengalaman lewat artikel online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *